Presiden Joko Widodo Lantik Menteri PANRB Masa Sisa Jabatan Hari Ini di Istana Negara

- Rabu, 7 September 2022 | 14:43 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Abdullah Azwar Anas menjadi Menteri PANRB, di Istana Negara, Jakarta, Rabu 7 September 2022. (Tangkapan Layar You Tube Sekretariat Presiden)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Abdullah Azwar Anas menjadi Menteri PANRB, di Istana Negara, Jakarta, Rabu 7 September 2022. (Tangkapan Layar You Tube Sekretariat Presiden)

Agamnewstoday - Rabu 7 September 2022 Presiden Joko Widodo melantik menteri PANRB sisa masa jabatan tahun 2019-2024.

Acara pelantikan menteri PANRB yang disiarkan langsung melalui kanal Youtube Sekretariat Presiden tersebut dilaksanakan di Istana Negara Jakarta Pusat.

Adapun Roundown acara pelatikan menteri PANRB dimulai dengan mengumandangpan rkan lagu Indonesia Raya.

Baca Juga: Prediksi Ramalan Shio Ayam Jantan, Anjing, dan Babi Besok, Kamis 8 September 2022: Akan Ada yang Beruntung

Setelah lagu Indonesia Raya dikumandangkan, acara dilanjutkan dengan pembacaan Keputusan Presiden Republik Indonesia No 91b tahun 2022 tentang pengangkatan menteri PANRB Kabinet Indonesia maju periode tahun 2019-2024 sisa masa jabatan periode 2019 - 2024 oleh Deputi Bidang Administrasi aparatur kementerian sekretariat negara.

Presiden Jokowi mengangkat Abdullah Azwar Anas sebagai menteri PANRB yang baru.

Setelah Keputusan Presiden No 91b tersebut dibacakan acara dilanjutkan dengan pembacaan sumpah jabatan oleh Abdullah.

Baca Juga: Fosil Dinosaurus Terbesar Eropa Ditemukan di Halaman Belakang Rumah Warga Portugal

Selain melantik menteri PANRB dilantik, Presiden juga melantik sebanyak lima orang Anggota Dewan Kehormatan Penyelenggaraan PEMILU Unsur Tokoh Masyarakat Masa Tugas Tahun 2022 sampai 2027.

Adapun kelima anggota dewan tersebut yaitu I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi, Ratna Dewi Pettalolo, Muhammad Tio Aliansyah, Heddy Lugito, dan J Kristiadi***

Editor: Angga AN

Sumber: Sekretariat Presiden

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Terpopuler

X