AgamNewsToday- Warga Depok dihebohkan dengan penemuan seorang pria ODGJ yang meninggal di SPBU Jl. Pramuka, Grogol Limo, Kota Depok pada Senin 13 Februari 2023.
Pria ODGJ Depok tersebut bernama Minan warga kampung Grogol Mampang yang meninggal dunia karena sakit.
Viralnya ODGJ Depok ini bukan karena sebab kematiannya melainkan penemuan uang Rp100 juta lebih dalam tas yang sering dibawanya.
Dari postingan video instagram @depok24jam, diketahui uang yang ditemukan lebih dari Rp100 juta berasal dari sumbangan warga yang telah dikumpulkan oleh Minan selama bertahun-tahun.
"Uang diperolleh dari pemberian warga yang dikumpulkan Bang Minan selama bertahun-tahun," tulis dalam unggahan video instagram @depok24jam.
Melansir juga dari postingan akun Tiktok @inggrilia Irawan, Diketahui Minan sosok yang baik dan tidak galak seperti pada umumnya ODGJ.
Minan hanya suka berkeliling kampung sambil membawa tas yang berisikan uang ratusan juta tersebut.
"Beliau suka bawa carrier (tas naik gunung) gede gitu, Beliau sama sekalai ga galak. kerjanya cuman keliling aja jalan-jalan sambil gendong tas carriernya," tulis dalam unggahan video Tiktok @@inggrilia Irawan pada 14 Februari 2023.***
Artikel Terkait
Isu Pria Bogor yang Hidup Kembali Setalah Dinyatakan Meninggal Dunia, Polisi: Kami Tidak Menemukan Fakta
Kabar Duka, Aktor Rudy Salam Meninggal Dunia, Roy Marten: Tertidurlah Dalam Keabadian
Update Korban Gempa Cianjur, Ratusan Jiwa Meninggal Dunia dan Ribuan Rumah Rusak Parah
Kabar Duka, Petinggi Sunda Empire Lord Rangga Meninggal Dunia di Usia 55 Tahun
Kabar Duka, Mantan Anggota DPR RI Ridwan Saidi Meninggal Dunia